Mempunyai tubuh sehat merupakan impian semua orang dari berbagai kalangan. Tubuh yang sehat akan memberi manfaat yang banyak kepada pemiliknya. Dapat melakukan hal apapun dengan bebas merupakan salah satu faktor utama jika memiliki tubuh yang sehat.
Bahkan pada lingkup sekolah seperti yang telah di ulas di laman Cryptowi.com terdapat mata pelajaran yiatu Pendidikan Jasmani untuk membuat anak didiknya mengerti bagaimana merawat kebugaran jasmani diri.
Pengertian Kebugaran Jasmani
Menilik dari situs resmi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia saya akan menjelaskan kepada Anda apa saja yang dimaksud dengan Kebugaran Jasmani.
Kebugaran Jasmani merupakan bagaimana tubuh dapat menyesuaikan diri terhadap beban fisik yang ada (contohnya seperti melakukan aktivitas keseharian) tanpa ada timbul kelelahan dan lemas secara berlebih.
Jasmani yang bugar diperlukan oleh setiap orang untuk dapat melakukan aktivitas mereka dengan efektif dan efisien tanpa adanya kendala kelelahan.
Biasanya seberapa banyak kemampuan fisik yang dilakukan sehari-hari tanpa adanya kelelahan yang berarti dapat menjadi tolak ukur untuk melihat jasmani yang bugar.
Lalu bagaimana anda dapat mengetahui bahwa jasmani Anda merupakan jasmani yang bugar?
Selain itu apa manfaat memiliki jasmani yang bugar?
Apa saja ciri-ciri Kebugaran Jasmani
Berikut komponen yang menjadi ciri-ciri jasmani dapat disebut bugar, yaitu :
- Jantung, paru-paru dan peredaran darahnya sehat.
Tentu saja hal ini sangat penting dengan memiliki hal diatas sehat, sistem pernafasan yang normal merupakah hal utama untuk dapat membantu Anda melakukan segala aktivitas keseharian tanpa kendala berarti.
- Lemak tubuh tidak begitu banyak
Memiliki lemak tubuh yang normal membuat Anda akan leluasa bergerak karena beban tubuh yang standar sehingga membuat Anda tidak gampang lelah dan luwes melakukan aktivitas fisik.
- Kekuatan otot
Otot yang kuat tentunya berguna banyak untuk melakukan seluruh aktivitas fisik keseharian Anda seperti mengangkat, menarik, mendorong dan lain-lain.
- Berkeringat
Berkeringat merupakan petunjuk bahwa metabolisme tubuh Anda sedang bekerja. Seseorang yang berkeringat lebih awal saat melakukan aktivitas fisik seperti olahraga berarti cenderung memiliki kebugaran jasmani.
- Tubuh yang lentur
Maksud dari ini yaitu memiliki postur tubuh yang baik, dasarnya postur tubuh mengacu pada kesejajaran seluruh tubuh tanpa Anda struktur yang tertekan.
Jika Anda tidak memiliki masalah pada tubuh saat melakukan berbagai aktivitas dengan posisi tubuh yang bergam berarti Anda memiliki tubuh yang lentur dan dapat dikatakan Anda memiliki tubuh yang sehat dan bugar.
- Kelincahan
Pengertian dari kelincahan adalah bagaimana kemampuan seseorang dapat mengubah satu posisi ke posisi lainnya dengan cepat.
- Keseimbangan
Bagaimana seseorang dapat mengendalikan tubuh sehingga menimbulkan gerakan-gerakan yang baik dan benar artinya kemampuan keseimbangan yang dimilikinya baik. Memiliki keseimbangan yang baik dapat memberikan Anda kemudahan untuk melakukan aktivitas tanpa takut terjatuh.
Untuk mendapatkan kebugaran jasmani seperti ciri-ciri diatas, Anda perlu melakukan aktivitas latihan agar tubuh Anda berkembang dan membiasakan otot-otot bekerja. Maka dari itu perlu dilakukannya latihan-latihan fisik yang mendukung.
Manfaat latihan Kebugaran Jasmani
Manfaat melakukan latihan kebugaran jasmani yang perlu Anda ketahui, yaitu :
- Menjaga berat badan ideal dan mencegah obesitas
Lemak yang berlebih yang dapat berakibat kegemukan bahkan obesitas dapt terjadi karena tertimbunyya zat-zat makanan dan energi yang berlebih di dalam tubuh. Hal ini dapat terjadi karena tubuh kurang melakukan aktivitas.
- Mencegah Penyakit Jantung
Dengan sering melakukan aktivitas fisik seperti olahraga membuat sistem kerja jantung bekerja dengan baik. Saat tubuh melakukan aktivitas seperti olahraga aliran darah dari jantung ke seluruh tubuh dan sebaliknya menjadi lebih lancar daripada saat tubuh diam .
- Meningkatkan Kualitas Hormon
Dengan melakukan aktivitas jasmani dapat mempengaruhi tubuh memproduksi hormon-hormon yang diperlukan tubuh.
- Menurunkan gejala depresi ringan dan kegelisahan
Depresi dan kegelisahan yang terjadi bisa karena seluruh organ tubuh sedang bekerja sehingga dapat menimbulkan tekanan pada psikologis Anda, latihan kebugaran jasmani dapat membantu kondisi tubuh Anda menjadi rileks
- Meningkatka mood
Terdapat studi yang mendukung bahwa olahraga aerobik membantu mengurangi ketegangan dan memunculkan semangat.